-->

Jumat, 01 Desember 2017

1. Pantai Parangtritis
Salah satu pantai yang paling populer di Yogyakarta adalah Parangtritis. Pantai ini mempunyai ombak yang lumayan besar dengan pasir vulkanis berwarna hitam yang akan tampak berkilau ketika terkena sinar matahari. Di sekelilingnya juga ada tebing batu yang tinggi. Akan tetapi di balik keindahan panorama alamnya, masyarakat sekitar percaya bahwa Parangtritis merupakan tempat keramat atau lokasi yang dianggap suci. Hal ini disebabkan oleh satu cerita legenda yang menyebutkan bahwa Parangtritis adalah tempat  kediaman dari Penguasa Laut Selatan yang dikenal dengan Kanjeng Ratu Kidul.

Kanjeng Ratu memakai pakaian yang berwarna hijau, karenanya pengunjung yang datang ke pantai ini dilarang mengenakan pakaian hijau saat berada di area Pantai Parangtritis. Suara deburan ombak, udara sejuk, dan pemandangan hijau perbukitan di sekitar pantai menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Alamat Parangtritis adalah di Kecamatan Kretek, Bantul.

2. Kids Fun

Destinasi wisata selanjutnya yaitu Kids Fun. Tempat ini adalah lokasi wisata keluarga dan anak. Banyaknya wahana permainan yang ada membuat anak betah untuk berlama-lama main di sini. Wahana permainannya antara lain adalah gokart, bumper car, flying fox, swinger, kolam renang, dan lain sebagainya.

Harga tiket masuk lokasi Kids Fun berbeda-beda, tergantung umur dan spot mana yang ingin anda masuki. Untuk anak yang berusia 2-13 tahun harga tiketnya Rp 55.000,- dan dewasa dipatok dengan harga Rp 55.000,-. Tiket masuk kolam renang seharga Rp 22.500,- dan untuk tiket masuk paket kolam renang serta taman bermain dibanderol seharga Rp 69.000,- (2-13 tahun) dan Rp 59.000,- (dewasa).

Alamat : Jalan Wonosari km 10, Sitimulyo, Piyungan, Bantul, Yogyakarta.

3. Pemandian Air Panas Parang Wedang

Tempat wisata di Bantul berikutnya ada tempat pemandian air panas parang wedang yang cukup terkenal. Pemandian ini adalah salah satu destinasi wisata di Bantul yang memiliki keunikan tersendiri. Tidak seperti kebanyakan pemandian air panas yang berada dekat dengan pegunungan, Pemandian Air Panas Parang Wedang lokasinya malah dekat dari pantai.

Pemandian Air Panas Parang Wedang dekat dengan Parangtritis. Di lokasi pemandian telah dibangun kolam penampungan yang mempunyai ukuran 9 x 8 meter dan fasilitas berupa kamar mandi air hangat yang diperuntukkan bagi pengunjung supaya mereka nyaman berada di lokasi wisata ini. Karena lokasi yang berdekatan ini maka tak heran jika tempat wisata ini tak pernah sepi pengunjung, terutama saat musim liburan tiba.

4. Gua Selarong


Gua Selarong yang ada di Bantul ini ternyata juga memiliki nilai historis di dalamnya. Pada masa penjajahan Hindia Belanda, gua ini sempat dipakai sebagai markas perang gerilya dalam melawan penjajah. Di tempat ini pula Pangeran Diponegoro sering menyendiri. Banyak

pelancong yang berkunjung ke lokasi wisata yang satu ini dengan tujuan ingin mengenang jasa Pangeran Diponegoro dan sejarah perjuangan beliau dalam melawan penjajahan Belanda. Fasilitas yang ada di Gua Selarong ini salah satunya adalah bumi perkemahan. Alamat : Dukuh Kembangputihan, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

5. Makam Raja-raja Imogiri

Makam ini adalah salah satu obyek wisata religi yang selalu ramai kunjungan. Makam yang dianggap keramat ini merupakan makam dari raja-raja Kasultanan Mataram. Nama lain Makam Imogiri yaitu Pajimatan Girirejo Imogiri dan Pasarean Imogiri.

Menurut sejarah, pembangunan pemakaman ini dilakukan oleh Sultan Mataram III yang bernama Prabu Hanyokrokusumo tahun 1632. Letaknya di atas perbukitan yang masih termasuk ke dalam gugusan pegunungan seribu.

Alamat : Dusun Pajimatan, Desa Girirejo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.



Daftar Tempat Wisata Lain di Bantul

Wisata Pantai

Pantai Depok (Desa Parangtritis, Kecamatan Kretek)
Pantai Kuwaru (Desa Poncosari, Kecamatan Srandakan)
Pantai Pandansimo (Desa Poncosari, Kecamatan Srandakan)
Pantai Patehan (Desa Gadinghrjo, Kecamatan Sanden)
Wisata Pegunungan

Hutan Wanagama (Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo)
Pegunungan Hargodumilah (Desa Srimulyo, Kecamatan Piyungan)
Tugu Pandang Nganjir (Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo)
Wisata Gua, Seni Budaya, dan Agrowisata

Gua Gajah (Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo)
Gua Jepang (Desa Seloharjo, Kecamatan Pundong)
Gua Lawa (Desa Selopamioro, Kecamatan Imogiri)
Gua Nogobumi (Desa Seloharjo, Kecamatan Pundong)
Gua Payaman (Desa Argorejo, Kecamatan Sedayu)
Pabrik Gula Madukismo (Desa Tirtonirmolo, Kecamatan Kasihan)
Agrowisata Argorejo (Sedayu, Bantul)
Museum Batik (Desa Girirejo, kecamatan Imogiri)
Museum Wayang Kekayon (Desa Baturetno, Kecamatan Banguntapan)
Padepokan Seni Bagong Kusudiharjo (Desa Tamantirto, Kecamatan Kasihan)